Alumni menginspirasi
Haloo semuanya nama saya gita dari kelas 8f, pada kesempatan kali ini saya ingin meceritakan pengalaman saya mengikuti acara alumni menginspirasi.... Alumni menginspirasi merupakan acara baru yang diadakan oleh POMG SMP Labs guna untuk menggantikan acara OMG yang tahun lalu dilaksanakan offline. Acara ini dilaksanakan pada tanggal 27 Janu mengundang alumni Labschool hebat seperti Riri Reza, Ammar, Drs Yuvi Oktavian Thamrin, Mira Khairunisa, Kak Agung Jaya, Abyan, Akmal dan Baim Wong. Di acara ini mereka menyampaikan cerita mereka untuk menggapai kesuksesan dan kisah inspirasi untuk penyemangat bagi siswa siswi Labschool Jakarta. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan beberapa sambutan dari Bapak Kepala Sekolah Pak Drs. Asdi Wiharto, Ketua POMG Ibu Ayu Novianti dan Ketua BPS Bapak Prof Dr. Ahmad Sofyan Hanif. Setelah itu ditayangkan video dari Kak Ammar dan dilanjutkan pembicaraan dengan kak Riri Reza. Kak Riri Reza menyampaikan bahwa banyak cerita tentang k...